- Fera Triana
- Berita
- Desember 10, 2024
Dalam rangka memperingati Hari Ibu IKBI PT Mitratani Dua Tujuh mengadakan kegiatan kreasi bucket dengan tema perempuan berdaya dan berkarya sekaligus pertemuan rutin Pada Sabtu,07 Desember 2024 bertempat di Ruang Rapat PT Mitratani Dua Tujuh.
Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars IKBI yang diikuti oleh anggota IKBI sejumlah 21 orang. Diawali dengan sambutan oleh Ketua IKBI Ibu Tina Tumbas Ginting secara online yang menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran dari para anggota serta harapan dengan diadakan kreasi bucket ini dapat meningkatkan kapasitas diri,menggali potensi dan bermanfaat bagi diri sendiri maupun keluarga.
“Saya harap dengan adanya kegiatan ini dapat meningkatkan keterampilan bagi anggota IKBI bahkan dapat lebih serius menekuni sehingga menjadi wadah dalam peluang usaha untuk menambah ekonomi keluarga serta mewujudkan perempuan dan berdaya dan berkarya”. Ungkap beliau.
Kegiatan dilanjutkan dengan pelatihan membuat kreasi bucket dari uang maupun snack yang dipandu oleh owner Hantaran Mahariza Ibu Rufaida Rika Wahyuni yang langsung dipraktekan oleh anggota IKBI. Seluruh hasil bucket yang telah dibuat akan dinilai oleh owner Hantaran Mahariza dengan hasil terbaik akan mendapatkan hadiah.